Friday, April 10, 2020


Dasar menulis : Kata, Kalimat dan Paragraf
Bersama:
Imam Fitri Rahmaidi




Narasumber pertemuan kali ini adalah seorang dosen Universitas Pamulang yang saat ini sedang kuliah S3 di Johannes Kepler Universitat Linz Austria. Beliau adalah Imam Fitri Rahmaidi. 

Pelajaran kali ini membahas pemilihan kata, penulisan kalimat, dan penyusunan paragraf dalam konteks penulisan.

Penulisan Personal
Penulisan personal adalah sebagaimana anda menulis status atau menulis blog dengan gaya personal.

Penulisan Formal
Penulisan formal biasanya dugunakan oleh para jurnalis untuk menulis berita atau oleh para blogger profesional untuk menulis artikel populer.

Penulisan Akademik
Penulisan akademik digunakan oleh para akademisi untuk menulis berbagai karya ilmiah seperti makalah, laporan penelitian, atau artikel jurnal.

Berikut Pembahasan lebih detailnya:
Pemilih Kata
Contoh pemilihan kata berdasarkan konteks penulisan
Penulisan Personal : Ibu guru sedang ngobrol-ngobrol dengan kepala sekolah
Penulisan Formal : Ibu guru sedang berbicara dengan kepala sekolah
Penulisan akademik: Ibu guru sedang berdiskusi dengan kepala sekolah

Pemilihan kata sangat menentukan rasa tulisan. Perihal kata yang tepat dan selaras untuk menulis kalimat sesuai tujuan dan konteks penulisan disebut dengan diksi. Antara penulisan personal, formal, dan akademik, diksi yang digunakan bisa sangat berbeda meskipun dimaksudkan untuk mengungkapkan atau menggambarkan hal yang sama. Seperti contoh pemilihan kata di atas. Ketiganya sama-sama menggambarkan proses bertukar informasi antara ibu guru dengan kepala sekolah.

Jika dalam bahasa Inggris klasifikasi kelas kata terbagi menjadi dua, yaitu generas English dan academic English. selain itu, terdapat banyak kamus yang khusus berisi kumpulan kosa kata akademik atau academic words. Pada indonesia, sepertinya belum ada kamus khusus seperti itu, jadi anda sendiri yang harus cermat mempertimbangkan diksi yang akan digunakan jika ingin menulis lebih formal atau akademik.

Contoh sederhana lainnya, seperti kata ganti orang pertama: gue, aku, dan saya, memiliki rasa tersendiri jika dipakai pada sebuah kalimat. Gue atau aku terasa sangat personal, sedangkan saya terasa formal. 

Lalu bagaimana untuk penulisan akademik?
Pada penulisan akademik, kata ganti personal baik orang pertama, kedua atau ketiga sebaiknya dihindari dengan mengubah kalimat aktif menjadi kalimat pasif dan menghilangkan kata gantinya. Misalnya, "Saya melakukan penelitian ini untuk mendiskripsikan ,,," maka sebaiknya ditulis seperti ini: "Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan ..."

Penulisan Kalimat
Contoh penulisan kalimat
Sederhana: Saya membaca tulisan di blog.
Gabungan: Saya membaca tulisan di blog untuk menambah pengetahuan tentang menulis kalimat.
Kompleks: Saya membaca tulisan di blog ketika sedang bekerja dari rumah.
Campuran: Saya membaca tulisan di blog untuk menambah pengetahuan tentang cara menulis kalimat ketika sedang bekerja dari rumah.

Menulis kalimat yang baik sesuai dengan Subjek, Prediket, Objek, dan Keterangan (SPOK) sudah dipelajari sejak dibangku Sekolah Dasar (SD). 

Apakah anda masih ingat? 
Jika masih ingat, berarti baru saja anda membayangkan sebuah kalimat sederhana atau tunggal dan kalimat majemuk. Terdapat 4 macam kalimat majemuk: Setara, rapatan, bertingkat, dan campuran. Dalam bahasa Inggris terdapat dua bentuk kalimat , yaitu: Pertama, kalimat gabungan (compound sentence). Kalimat gabungan dibuat dengan menambahkan salah satu kata dari singkatan FANBOYS: for (untuk), aND (SDAN, NOR (maupun), but (tetapi), or (atau), yet (namun), so (sehingga). Kedua, kalimat kompleks (complex sentence). Kalimat kompleks dirangkai dengan menambahkan kata seperti whwn (ketika), after (setelah), because(karena), since(sejak), although) (meskipun), while (sementara), dan lainnya.

Penyusunan Paragraf
Contoh penyusunan paragraf
Kalimat topik: Bekerja dari rumah memiliki kekurangan dan kelebihan.

Beberapa kalimat penjelas:
Bekerja dari rumah menjadikan jadwal kerja tidak begitu jelas.
Karyawan harus membuat jadwal jam kerja sendiri.
Bekerja jadi tidak nyaman bagi yang memiliki rumah sempit.
Bekerja dari rumah justru waktu menjadi lebih fleksibel.
Lebih banyak waktu untuk keluarga.
Menghemat pengeluaran untuk biaya transfortasi.
Menghemat biaya operasional kantor.

Apabila dijadikan paragraf yang semua merupakan kalimat sederhana, maka jadinya seperti ini:
Bekerja dari rumah memiliki kekurangan dan kelebihan. Bekerja dari rumah menjadikan jadwal bekerja tidak begitu jelas. Karyawan harus membuat jadwal jam kerja sendiri. Bekerja jadi tidak nyaman bagi yang memiliki rumah sempit. Bekerja dari rumah justru waktu menjadi lebih fleksibel. Lebih banyak waktu untuk keluarga. Menghemat pengeluaran untuk biaya tranmsfortasi. Menghemat biaya operasional kantor.

Namun, jika anda melakukan variasi bentuk kalimat dan menambahkan beberapa konjungsi, menjadi lebih enak dibaca dan mudah dipahami seperti ini:
Bekerja dari rumah memiliki kekurangan dan kelebihan. Pada satu sisi, bekerja dari rumah menjadikan jadwal kerja tidak begitu jelas sehingga karyawan harus membuat jadwal jam kerja sendiri. Bekerja jati tidak nyaman bagi yang memiliki rumah sempit. Pada sisi lain, bekerja dari rumaah justru waktu menjadi lebih fleksibel dan lebih banyak waktu untuk keluarga. selain tu, bekerja dari rumah bukan hanya dapat menghemat pengeluaran untuk biaya transfortasi tetapi juga menghemat biayta operasional kantor.

Silakan rasakan perbedaannya!

Cara gampang membuat kalimat topik sebagai gagasan utama dalam paragraf, adalah pastikan anda meletakkan ide pengontrol atau controlling idea pada setiap kalimat topik. Contohnya seperti kalimat topik diatas: "Bekerja dari rumah memiliki kekurangan dan kelebihan." Di sini kekurangan dan kelebihan bekerja dari rumah menjadi ide pengontrolnya. Ada lagi misalmya: "Pencegahan virus Corona dapat dilakukan dengan berbagai cara." Maka di sisi berbagai cara pencegahan virus menjadikan pengontol paragraf sehingga kalimat penjelasnya harus terdiri dari beberapa kalimat yang memberikan informasi apa saja berbagai cara pencegahannya.




Rosmalinda Aziz
SMPN 2 Kundur Barat
Karimun, Kepri.


7 comments: